LONDON - Bocah berusia dua tahun memiliki kecerdasan intelektual (IQ) mencapai 160 poin. Karina Oakley dari Guildford, Surrey, Inggris, merupakan anggota termuda Mensa, kelompok orang-orang yang memiliki IQ tinggi.
Dia mampu mengingat kata-kata dan kalimat bahasa asing meskipun hanya satu kali mendengarkannya. Karina juga mampu berhitung dan menulis dengan lancar. IQ Karina itu 60 poin di atas rata-rata orang Inggris.
Psikolog anak Profesor Jean Freeman memuji Karina karena memiliki anugerah Tuhan dengan imajinasi yang menakjubkan.
Ayah Karina adalah seorang programmer komputer. Sementara ibu Karina, Charlotte Fraser (36) mengungkapkan, putrinya bermain dan berpakaian seperti anak perempuan lainnya.
"Saya tidak memperkirakan tentang hasil IQ tersebut," ujarnya, dikutip dari The Sun.
No comments:
Post a Comment